By using this site, you agree to the Privacy Policy and Terms of Use.
Accept
Marhaenist
Log In
  • Infokini
    • Internasionale
  • Marhaen
    • Marhaenis
    • Marhaenisme
    • Study Marhaenisme
    • Sukarnoisme
  • Indonesiana
    • Kabar PA GMNI
    • Kabar GMNI
  • Kapitalisme
  • Polithinking
  • Insight
    • Bingkai
    • Historical
  • Manifesto
  • Opini
Onward Issue:
Gelar Konfercab Persatuan, Rifki Pratama dan Andi Supriyanto Resmi Pimpin GMNI Bima
Refleksi Hari Jadi Kabupaten Rohul Ke-26 Tahun, GMNI: Momentum Evaluasi Pembangunan dan Penguatan Nasionalisme Kerakyatan
Heri Purnomo Kembali Terpilih Secara Aklamasi sebagai Ketua PA GMNI Kota Bekasi
Erick Thohir dan Serangkaian Keputusan Aneh
Pertumbuhan Ekonomi Yang Menyisakan Luka Sosial dan Ekologis

Vivere Pericoloso

Ever Onward Never Retreat

Font ResizerAa
MarhaenistMarhaenist
Search
  • Infokini
    • Internasionale
  • Marhaen
    • Marhaenis
    • Marhaenisme
    • Study Marhaenisme
    • Sukarnoisme
  • Indonesiana
    • Kabar PA GMNI
    • Kabar GMNI
  • Kapitalisme
  • Polithinking
  • Insight
    • Bingkai
    • Historical
  • Manifesto
  • Opini
Ikuti Kami
Copyright © 2024 Marhaenist. Pejuang Pemikir. All Rights Reserved.
Kabar PA GMNI

Persatuan Alumni GMNI Konsolidasikan Kaum Nasionalis di Sumbar

Indo Marhaenist
Indo Marhaenist Diterbitkan : Sabtu, 23 Juli 2022 | 20:13 WIB
Bagikan
Waktu Baca 5 Menit
Persatuan Alumni GMNI lakukan konsolidasi pada kaum nasionalis di Sumbar. Dok. PA GMNI
Bagikan
iRadio

Marhaenist – Ketua Umum DPP Persatuan Alumni Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (PA GMNI)  Arief Hidayat mengingatkan sekarang ini Indonesia sebagai bagian dari bangsa-bangsa di dunia sedang mengalami era disrupsi teknologi.

Menurut Arief Hidayat yang juga merupakan ahli hukum Indonesia dan Hakim Konstitusi, saat ini media sosial sudah menguasai dunia. Meski demikian, media sosial sekarang ini, Arief Hidayat mengingatkan, isinya justru banyak konten yang menarasikan memecah belah bangsa.

“Ujaran kebencian, narasi-narasi yang melunturkan kohesi sosial indonesia itu bermunculan di media sosial,” kata Arief Hidayat ketika membuka Konferensi Daerah I DPD PA GMNI Sumatera Barat (Sumbar) di Istana Bung Hatta, Kota Bukittinggi, Sumatera Barat, Sabtu (23/07/2022).

Oleh karena itu, ia berharap kepada anggota PA GMNI di Sumbar dan PA GMNI di seluruh Indonesia, serta seluruh kaum nasionalis Indonesia, untuk mengisi narasi-narasi, atau konten-konten media sosial dengan konten yang meneladani the founding fathers Indonesia.

Jika membuka lembaran sejarah, Arief menjelaskan maka ada heterogenitas luar biasa pada susunan perwakilan BPUK dan PPKI dalam menyusun persiapan kemerdekaan, dasar negara dan konstitusi negara Republik Indonesia.  Namun, kedua lembaga ini mampu menghasilkan Pembukaan dan Isi UUD 1945 yang luar biasa. Andai saat itu dilakukan voting, maka besar kemungkinan bahasa yang dipakai sebagai simbol persatuan ialah Jawa.

Begitu pun dengan Pancasila sebagai dasar negara. Pancasila tidak akan ditetapkan dasar dan ideologi negara sebagai tanpa kesepakatan bersama. Para tokoh Islam yang ada pada unsur panitia sembilan untuk perumusan dasar negara sudah belajar agama sampai ke Timur Tengah. “Mereka berjiwa besar dan mendalami sikap toleransi untuk bersatu,” sebutnya.

Arief Hidayat juga menjelaskan, organisasi PA GMNI adalah organisasinya kaum intelektual, karena semua anggotanya adalah jebolan dari universitas. “Mari kita isi, jangan menyebarluaskan konten-konten yang bisa memecah belah bangsa. Itu yang harus kita lakukan,” ujar Guru Besar Hukum Universitas Diponegoro Semarang itu.

Baca Juga:   Hadiri Halal Bil Halal DPD PA GMNI Kalbar, Arudji Tekankan Alumni dan Kader GMNI Agar Bergotong Royong

Di samping itu, anggota PA GMNI yang tersebar di berbagai sektor dan profesi mempunyai kemampuan akademik yang lebih, sehingga harus mampu mewakafkan keilmuan untuk kemajuan negara Indonesia. “Mari kita jadikan PA GMNI ini wadah berhimpunnya intelektual yang berpaham nasionalis,” pesan Ketum DPP PA GMNI.

Sebelumnya, selaku Hakim Mahkamah Konstitusi, Prof. Arief Hidayat, SH, M.S, pada Jumat, (22/7/2022) memberikan Kuliah Umum bertajuk “Ideologi Pancasila di Era Disrupsi Teknologi”. Acara tersebut diadakan di Ruang Sidang Senat Universitas Negeri Padang, Kampus Air Tawar Padang dan dihadiri oleh sejumlah pimpinan UNP serta perwakilan organisasi mahasiswa dari Kota Padang.

Konsolidasi Kaum Nasionalis

Adapun DPD PA GMNI Sumbar menggelar Konferensi Daerah I, yang bertemakan “Konsolidasi Gerakan Nasionalis di Sumatera Barat”. Lokasi penyelenggaraan berlangsung di Istana Bung Hatta, Bukittinggi pada 23-24 Juli 2022.

Ketua (careteker) PA GMNI Sumbar, Yogi Yolanda mengatakan, konferda ini merupakan konferda pertama bagi PA GMNI Sumbar. Harapannya, dengan terbentuknya kepengurusan ini, mampu menjadi wadah dan menguatkan sesama alumni GMNI di Minangkabau. Semangat dan ajaran perjuangan dari Dwi Tunggal Bung Karno  dan Bung Hatta serta Bukittinggi sebagai lokasi Pusat Pemerintahan Darurat Indonesia di masa Revolusi 1948-1949  menjadi inspirasi alumni GMNI Sumbar. “Tugas kami dari PA GMNI Sumbar adalah menjadikan alumni yang bermanfaat bagi masyarakat di Sumbar,” ujar Yogi.

Ia menjelaskan, selama satu tahun, PA GMNI Sumbar sudah membentuk PA cabang di 7 daerah di Sumbar. Dari 7 itu, ada 4 cabang yang telah memiliki kepengurusan definitif, di antaranya PA GMNI Padang, PA GMNI Mentawai, PA GMNI Tanah Datar, serta PA GMNI Pasaman. “Dua tahun target kami, PA GMNI hadir di seluruh kabupaten dan kota di Sumbar,” ujar Yogi.

Baca Juga:   Peduli Warga TPA Sampah Batu Layang, PA GMNI Pontianak Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis

Berdasarkan keputusan sidang Konferda I DPD PA GMNI Sumbar tersebut, Yogi Yolanda kembali terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD PA GMNI Sumbar untuk masa bakti 2022 – 2027.

Turut hadir dalam Konferda tersebut, Ketua Harian DPP PA GMNI Arudji Wahyono, Ketua DPP PA GMNI Bidang Organisasi dan Keanggotaan Riano Oscha Chalik, Wakil Sekretaris DPP PA GMNI Robby Repi, dan Wakil Bendahara Bidang Eksternal DPP PA GMNI Binsar Ronitua Sundoro. Sejumlah tokoh nasional juga hadir seperti mantan Menteri Perikanan dan Kelautan Rokhmin Dahuri, Hakim Konstitusi RI Saldi Isra, kepala daerah, akademisi, praktisi pemilu, parpol, dan para pengusaha lokal.

Bagikan Artikel
Facebook Twitter Whatsapp Whatsapp Copy Link Print

ARTIKEL TERBARU

Gelar Konfercab Persatuan, Rifki Pratama dan Andi Supriyanto Resmi Pimpin GMNI Bima
Senin, 13 Oktober 2025 | 00:21 WIB
Refleksi Hari Jadi Kabupaten Rohul Ke-26 Tahun, GMNI: Momentum Evaluasi Pembangunan dan Penguatan Nasionalisme Kerakyatan
Minggu, 12 Oktober 2025 | 16:32 WIB
Heri Purnomo Kembali Terpilih Secara Aklamasi sebagai Ketua PA GMNI Kota Bekasi
Sabtu, 11 Oktober 2025 | 22:25 WIB
Erick Thohir dan Serangkaian Keputusan Aneh
Sabtu, 11 Oktober 2025 | 21:48 WIB
Pertumbuhan Ekonomi Yang Menyisakan Luka Sosial dan Ekologis
Sabtu, 11 Oktober 2025 | 08:38 WIB

BANYAK DIBACA

Negara Hukum Berwatak Pancasila
Insight
Metodologi KIV: Sebagai Alat Perjuangan GMNI Melawan Tangangan Zaman
Artikel
Presiden Jokowi Resmi Buka Kongres IV Persatuan Alumni GMNI
Kabar PA GMNI
Pembukaan Kongres IV Persatuan Alumni Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (PA GMNI)
Kabar PA GMNI
Buka kongres PA GMNI, Jokowi Ajak Alumni GMNI Jaga Kedaulatan dan Menangkan Kompetisi
Kabar PA GMNI

Lainnya Dari Marhaenist

Infokini

Akar Desa Indonesia Bersama DEN Dorong Net Zero Emission dari Desa

Marhaenist.id - Jakarta, 6 September 2024 ,Akar Desa Indonesia, sebagai organisasi nasional…

IndonesianaKabar GMNI

Prihatin dengan Kondisi Bangsa, AMARAH Touna Gelar Aksi Tutut Pencopatan Kapolri

Marhaenist.id, Touna - Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Tojo Una-Una (Touna) melakukan aksi…

Opini

Hidupkan Suara Utusan Golongan di MPR

Marhaenist.id - Rusaknya bangsa ini karena semua semua ditentukan suara terbanyak. Dari…

ArtikelOpini

Pertarungan Energi dan Genosida Epistemik: Manusia, AI, dan Life 3.0

Marhaenist.id - Sejarah manusia, sejak mula, adalah riwayat keberanian untuk merebut yang…

Polithinking

Gemini Club Prediksikan Ganjar-Mahfud Akan Menang Tipis Pada Pilpres 2024

Marhaenist.id, Jakarta - Debat capres-cawapres dinilai bisa berpengaruh secara signifikan terhadap elektabilitas…

Opini

PPN Meningkat, Kelas Menengah Sekarat!

Marhenist.id - Sehubungan dengan disahkannya kenaikan PPN menjadi 12% dalam UU No.7…

Kabar GMNI

Pilkada Riau Berlangsung Sukses, GMNI Apresiasi KPU Riau

Marhaenist.id, Pekan Baru - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI)…

Polithinking

Dukung Ganjar, Caleg Demokrat Alumni GMNI Ini Tak Peduli Disanksi Partai

Marhaenist.id, Malang - Caleg DPRD Dapil V Jatim dari Partai Demokrat sekaligus…

Opini

Jeritan Sunyi Dalam Bayangan Hantu Pelecehan Seksual Terhadap Anak

Marhaenist.id - Pelecehan terhadap anak-anak merupakan pembunuhan karakter manusia sejak dini, yang…

Tampilkan Lebih Banyak
  • Infokini
  • Indonesiana
  • Historical
  • Insight
  • Kabar PA GMNI
  • Kabar GMNI
  • Bingkai
  • Kapitalisme
  • Internasionale
  • Marhaen
  • Marhaenis
  • Marhaenisme
  • Manifesto
  • Opini
  • Polithinking
  • Study Marhaenisme
  • Sukarnoisme
Marhaenist

Ever Onward Never Retreat

  • Kontak
  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
  • ▪️ Kirim Artikel
  • ▪️ Format

Vivere Pericoloso

Ikuti Kami

Copyright © 2025 Marhaenist. Ever Onward Never Retreat. All Rights Reserved.

Marhaenist
Welcome Back!

Sign in to your account

Lost your password?