By using this site, you agree to the Privacy Policy and Terms of Use.
Accept
Marhaenist
Log In
  • Infokini
    • Internasionale
  • Marhaen
    • Marhaenis
    • Marhaenisme
    • Study Marhaenisme
    • Sukarnoisme
  • Indonesiana
    • Kabar Alumni GMNI
    • Kabar GMNI
  • Kapitalisme
  • Polithinking
  • Insight
    • Bingkai
    • Historical
  • Manifesto
  • Opini
Onward Issue:
DPP GMNI Desak DPR RI Segera Sahkan RUU Perlindungan Pekerja Rumah Tangga
Geopolitik Pangan: Entok, Limbah Pangan, dan Masa Depan Kedaulatan Pangan Nusantara
Hadiri Kaderisasi GMNI, Bawaslu Kota Bekasi Ajak Mahasiswa Cermat Menyaring Informasi di Tengah Maraknya Hoaks
Di Forum MKRI–MK Mesir, Prof. Arief Hidayat Angkat Marhaenisme sebagai Etika Konstitusi
DPD GMNI DKI Jakarta Gelar Konferensi Daerah Pertama, Usung Tema Transformasi Jakarta Menuju Kota Global

Vivere Pericoloso

Ever Onward Never Retreat

Font ResizerAa
MarhaenistMarhaenist
Search
  • Infokini
    • Internasionale
  • Marhaen
    • Marhaenis
    • Marhaenisme
    • Study Marhaenisme
    • Sukarnoisme
  • Indonesiana
    • Kabar Alumni GMNI
    • Kabar GMNI
  • Kapitalisme
  • Polithinking
  • Insight
    • Bingkai
    • Historical
  • Manifesto
  • Opini
Ikuti Kami
Copyright © 2025 Marhaenist. Ever Onward Never Retreat. All Rights Reserved.
Infokini

Fufufafa Siapakah Kamu Sebenarnya, Gibran Bukan Sih?

Indo Marhaenist
Indo Marhaenist Diterbitkan : Kamis, 12 September 2024 | 22:02 WIB
Bagikan
Waktu Baca 6 Menit
Gibran Rakabuming Raka: Foto : Agung Santoso
Bagikan

MARHAENIST – Teka-teki soal siapa pemilik akun Kaskus Fufufafa yang menghina habis-habisan Prabowo Subianto dan beberapa tokoh nasional terus dikupas habis oleh publik. Berdasarkan traffic di media sosial X, akun tersebut terus mengarah ke Gibran Rakabuming Raka.

Belakangan X/Twitter, memang sangat ramai dengan dugaan bahwa Wakil Presiden Terpilih itu, merupakan pemilik akun Fufufafa yang menjadi viral karena berisi sejumlah unggahan kontroversial dan dinilai tidak pantas oleh warganet.

Akun Fufufafa sendiri kerap sekali menyerang Prabowo dan keluarganya pada sekitar 10 tahun lalu. Akun ini juga beberapa kali melontarkan komentar berbau pelecehan terhadap perempuan. Warganet langsung menduga bahwa akun ini adalah milik Gibran dengan menyusun puzzle jejak digitalnya.

Salah satu bukti yang memperkuat keterkaitan antara Gibran dan Fufufafa diungkapkan Akun X @kiqi01. Akun tersebut mengunggah tangkapan layar saat fufufafa mengomentari thread di KasKus berjudul “Andi Arief: Jokowi ‘Sembunyikan’ Anak Pertamanya”. Akun itu menulis “Sini lo nji**. Gw gak ngumpet. Sini gw ladenin,” tulisnya.

Sebelumnya, seorang warganet X dengan nama akun @koalaangle juga telah membuat uraian yang berisi pembuktian bahwa akun-akun tersebut adalah benar milik Gibran. Unggahan tersebut hingga Senin, 9 September 2024, telah dilihat 4,8 juta kali oleh pengguna X.

Dalam utas tersebut, berisi sejumlah tangkapan layar dari unggahan akun Kaskus yang diduga milik Gibran. Contohnya ketika Fufufafa mengunggah nama-nama akun media sosial miliknya. “Prime ID: Raka Gnarly (lupa password, gak bisa log in). Nama: Raka. Twitter: @rkgbrn,” tulis unggahan Fufufafa pada 2013 lalu yang ditemukan warganet.

Pada utas itu, ditambahkan bukti tangkapan layar dari akun resmi Kaesang Pangarep, adik Gibran, yang mengucapkan selamat ulang tahun kepada Gibran. “Selamat ultah ibuk sama mas @rkgbrn,” bunyi cuitan Kaesang pada 2011 yang ditemukan netizen.

Baca Juga:   Indonesia Berharap Kehadiran Xi Jinping di KTT G20

Sampai hari ini, kata kunci Fufufafa dan Gibran bergantian menjadi trending topic di X/Twitter. Warganet terus mengunggah tangkapan layar Fufufafa.

Terbaru, beberapa warganet menemukan adanya kecocokan unggahan Fufufafa di Kaskus dan akun Chili Pari di X. Salah satunya diunggah akun X Dewi Masya terkait gunting.

Ia menyandingkan tangkapan layar unggahan Kaskus Fufufafa dan Chilli Pari yang sama-sama mencari lokasi pembelian gunting yang dipakai di Steak Gunting Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara.

“Bukti paling kuat itu pas sama-sama nanya soal gunting di PIK. Fufufafa posting duluan jam 8 pagi, lalu tiga jam kemudian akun official Chillipari nanya hal yang sama. Cara typingnya pun sama, ‘yang’ disingkat ‘yg’ dan ‘dimana’ alih-alih pake pemenggalan yang benar ‘di mana.’,” tulis akun Dewi Masya dikutip Kamis (12/09).

Sepintas, unggahan Fufufafa dan Chilli Pari Catering mirip dan membahas hal yang sama.

“Guys, sorry stupid question. Beli gunting yg kayak di Steak Gunting PIK dimana ya?” tulis Fufufafa.

“beli gunting yg kayak di Steak Gunting PIK dimana ya? #nanyaserius,” demikian unggah akun X Chilli Pari Catering.

Tangkapan layar unggahan warganet yang mencocokkan unggahan Kaskus Fufufafa dengan akun X Chilli Pari Catering.

Gibran Merespon Fufufafa

Di sisi lain, Gibran pun akhirnya buka suara terkait namanya dikait-kaitkan dengan akun Kaskus Fufufafa. Gibran mengaku tidak tahu-menahu soal akun fufufafa tersebut.

“Lha mbuh, takono sing duwe akun, kok aku (tidak tahu, tanyakan ke yang punya akun. Kok ke saya),” kata Gibran, Selasa lalu (10/09/2024).

Ketika ditanya oleh wartawan terkait tudingan bahwa dirinya adalah pemilik akun Kaskus Fufufafa, Gibran pun hanya memberikan tanggapan singkat.

“Ya tanya yang punya akun,” jawab Gibran saat ditemui seusai blusukan di Kampung Mutihan, Kelurahan Sondakan, Kecamatan Laweyan, Solo, Jawa Tengah, Selasa, 10 September 2024.

Baca Juga:   Kebijakan Makam Tumpang Surabaya Dikritik, Pemuda Demokrat Soroti Penyusutan RTH dan Pengabaian Kewajiban Pengembang

Sementara itu, Staf Khusus Presiden, Grace Natalie mengatakan bahwa akun Fufufafa itu belum tentu milik Gibran Rakabuming Raka, yang juga putra sulung Jokowi. Oleh karena itu, perlu dipastikan terlebih dahulu kepemilikan akun tersebut.

“Kan belum pasti ya. Enggak tahu punya beliau atau enggak. Dipastikan dulu,” kata Grace di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta pada Selasa, 3 September 2024, usai rapat soal Govtech dengan Jokowi dan jajaran.

Sementara itu, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi menyatakan pihaknya telah mendalami dan mempelajari akun Kaskus bernama Fufufafa.

“Udah, udah, udah (didalami). Iya maksudnya udah kita pelajari, lah,” ucap Budi Arie, seperti dikutip dari video pendek yang banyak beredar di media sosial X, Rabu, 11 September 2024.

Berdasarkan pendalaman itu, Budi Arie menyebutkan bahwa akun Fufufafa bukan milik Gibran Rakabuming Raka.

“Bukanlah, bukan (punya Gibran),” katanya. Ketua Umum Relawan Pro Jokowi (Projo) itu juga mengatakan pihaknya telah mempelajari akun tersebut sejak viral di media sosial.

Meski begitu, ketika ditanya siapa sebenarnya pemilik akun Fufufafa tersebut, Budi Arie mengaku tidak tahu. Dia menyatakan masih menunggu hasil pendalaman yang dilakukan pihaknya dan akan memberitahu apabila sudah waktunya. “Kita nggak tahu, tunggu lagi, tunggu aja ntar ada waktunya,” ujarnya.

iRadio
Bagikan Artikel
Facebook Twitter Whatsapp Whatsapp Copy Link Print

ARTIKEL TERBARU

DPP GMNI Desak DPR RI Segera Sahkan RUU Perlindungan Pekerja Rumah Tangga
Senin, 26 Januari 2026 | 23:10 WIB
Geopolitik Pangan: Entok, Limbah Pangan, dan Masa Depan Kedaulatan Pangan Nusantara
Senin, 26 Januari 2026 | 22:59 WIB
Hadiri Kaderisasi GMNI, Bawaslu Kota Bekasi Ajak Mahasiswa Cermat Menyaring Informasi di Tengah Maraknya Hoaks
Senin, 26 Januari 2026 | 03:18 WIB
Di Forum MKRI–MK Mesir, Prof. Arief Hidayat Angkat Marhaenisme sebagai Etika Konstitusi
Minggu, 25 Januari 2026 | 19:29 WIB
DPD GMNI DKI Jakarta Gelar Konferensi Daerah Pertama, Usung Tema Transformasi Jakarta Menuju Kota Global
Minggu, 25 Januari 2026 | 18:18 WIB

BANYAK DIBACA

Negara Hukum Berwatak Pancasila
Kelompok Cipayung Plus Jatim Ajak Masyarakat Utamakan Persatuan dan Perdamaian Bangsa
DPR Nilai Saatnya Mahkamah Agung Bersih-Bersih
UU PDP Disahkan, Pemerintah Diminta Bentuk Pengawas Independen
Beliau Ini Tukang Buat Masjid Bagus

Lainnya Dari Marhaenist

GMNI Deklarasikan Manifesto Ekonomi Nasional

Marhaenist.id, Jakarta - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Gerakan Mahasiswa Indonesia…

Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri saat bertemu dengan Presiden Jokowi di Batu Tulis, Sabtu (08/10/2022) sore. FILE/IST. Photo

Temui Megawati di Batu Tulis, Ini Yang Dibahas Oleh Jokowi

Marhaenist - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri bertemu dengan Presiden Joko…

Kongres IV PA GMNI Bandung, Nasionalisme Menjawab Tantangan Jaman

Marhaenist - Mulai Senin (06/12/2021) hingga Rabu (08/12/2021), Persatuan Alumni (PA) Gerakan…

Kunjungi Pasar Tomohon, Ganjar Ingin Wujudkan Harga Bahan Pangan Murah

Marhaenist.id, Manado - Ganjar Pranowo ingin mewujudkan harga bahan pokok murah bagi…

Perbandingan Sekolah Mahal dan Sekolah Murah

Marhaenist.id - Ada yang berpendapat sekolah mahal itu wajar tujuannya agar menghargai…

GMNI: Konstitusi Dibegal, Demokrasi Dikebiri

MARHAENIST - Dalam UUD tahun 1945 hasil amandemen, Pasal 1 Ayat (2)…

Erick Thohir dan Serangkaian Keputusan Aneh

Marhaenist.id - Beberapa hari ini, saya membaca kembali rekam jejak bisnis dan…

Rayakan Dies Natalis GMNI Ke-70, DPK GMNI UIN Jakarta Bagikan Takjil Gratis di Ciputat

Marhaenis.id, Jakarta - Dewan Pengurus Komisariat GMNI (Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia) Universitas…

Gedung Putih Bantah Rencana AS Bangun Pangkalan Militer di Perbatasan Gaza

Marhaenist.id, Wasintong DC - Gedung Putih, Rabu (12/11/2025) membantah laporan yang menyebut Amerika…

Tampilkan Lebih Banyak
  • Infokini
  • Indonesiana
  • Historical
  • Insight
  • Kabar Alumni GMNI
  • Kabar GMNI
  • Bingkai
  • Kapitalisme
  • Internasionale
  • Marhaen
  • Marhaenis
  • Marhaenisme
  • Manifesto
  • Opini
  • Polithinking
  • Study Marhaenisme
  • Sukarnoisme
Marhaenist

Ever Onward Never Retreat

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
  • ▪️ Kirim Artikel
  • ▪️ Format

Vivere Pericoloso

🎧 Online Radio

Copyright © 2026 Marhaenist. Ever Onward Never Retreat. All Rights Reserved.

Marhaenist
Ikuti Kami
Merdeka!

Masuk ke akunmu

Lupa passwordmu?